-->

5 Kesalahan Gitaris Fingerstyle Pemula Yang Harus Kamu Hindari | BACA DULU...!!!


Hallo kembali lagi bersama semestamusik yang kali ini akan membahas tentang 5 kesalahan gitaris pemula yang harus kalian hindari ,memang bermain gitar adalah hobby yang mengasikan apalagi bermain kolaborasi dengan teman teman ditambah beberapa alat music yang berpadu dengan alunan gitar menambah syahdu permainan , akan tetapi bermain gitar merupakan bukan suatu hal yang mudah bagi yang baru pernah mengenal atau bermain gitar,untuk itu kalian harus berlatih teru menerus konsisten dengan gitar kalia.

Seiring berkembangnya jaman permainan gitar juga tak hanya dimainkan oleh band atau kelompok musik saja akan ttapi juga solo guitar atau gitar tunggal yang biasa disebut dengan fingerstyle.
Fingerstyle belakangan ini memang menyita perhatian di kalangan musisi karena permainan nya yang unik dan kreatif,banyak juga kang cover yang terkenal fengan kemahiranya dalam bermain fingerstyle.tapi ketahuilah bermain fingerstyle tak semudah yang dibayangkan ,perlu berlatih cukup lama agar terbiasa dengan nada.berikut 5 kesalahan yang harus kalian hindari :

1.Mudah Menyerah
Siapa si yang tak kesal dengan belajar gitar apalagi pemula yang tak kunjung bisa,namun ketahuilah menyerah akan membuat perjuanganmu sia sia teman.walaupun membosankan walaupun berat kalian harus tetap semangat dalam latihan supaya bisa di kemudian hari.karena semangat ini lah yang membuat kalian tak menyerah,
Tak perlu lama lama dalam belajar,1 hari 3 jam cukup nah dijadwal saja pagi bangun tidur dan malam hari sebelum tidur,dilakukan rutin selama 1 bulan lihat perkembanganya.

2.Tidak Konsisten
Kebanyakan para pemula mudah sekali bosan hanya karena tidak bisa bisa,melihat permainan sulit langsung menyerah atau liat teknik lain langsung belajar ,tekuni teknik teknik dasar dulu ya teman teman baru teknik yang sedang hingga sulit ,belajar fingerstyle pake kunci dasar dulu aja nanti baru naik pake kunci yang aneh aneh.
Di tekuni belajar rutin nya sampe bisa pake kunci dasar dulu lama kelamaan akan peka dengan nada nah dengan sendiri nya nanti mahir.
3.Tidak Mau Balajar Hal Baru
Nah ini banyak sekali gitaris yang handal sekalipun tidak mau mempelajari hal baru,sebagai contoh orang yang jago main rhythm tidak mau belajar melody ,nanti dia akan stuck di main rhythm maka dari itu harus mau belajar dan menambah wawasan music yang lebih luas.kita juga harus mampu mengikuti perkembangan jaman agar kita dapat bermain semakin bagus.

Jika sudah mahir strumming pelajari fingering,taping,pinch harmonic dan sebagainya agar permainan makin merdu.

4.Tidak Sabar
Pasti semua ingin langsung bisa. Nggak ada yang instant teman teman,kalian harus latian dan terus latian supaya lancer,ingat kah kata ini [“Seorang professional berawal dari seorang yang amatir”]
Apapun yang kalian tekuni pasti suatu saat menemukan banyak masalah di bidang yang kalian tekuni itu,kalo main gitar paling ya kendala di susah hapalin kunci,jari sakit,susah melancarkan teknik teknik dan susah menyatukan yang sudah di pelajari.untuk itu kalian harus sabar dalam menghadapi masalah ini ,tidak apa apa belum lancer nanti lama lama akan terbiasa.

5.Ragu Dengan Dirinya
Banyak gitaris gitaris pemula yang ragu dengan dirinya ,apalagi melihat orang yang lebih jago,jangankan orang lain kadang liat temen sendiri main lebih jago aja udah membuat malas .Jangan seperti itu jadikan itu sebagai semangat kalian agar lebih baik dan lebih bagus lagi permainan gitar nya kalau perlu minta ilmu kepada yang sudah pandai tak perlu malu dan ragu ,ini semua akan menjadikan kalian lebih hebat untujk kedepanya.tetap focus satu tujuan tetap semangat bahwa kalian pantas juga untuk menjadi gitaris professional suatu hari nanti.
Demikianlah 5 kesalahan gitaris fingerstyle pemula yang harus kalian hindari,Sekian artikel dari saya jika ada masukan atau request artikel silahkan tinggalkan jejak di komentar.terimakasih sudah mampir tunggu kami di postingan selanjutnya ya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel