-->

5 Tips Sebelum membeli Sebuah Gitar I BACA DULU Semestamusik.com


Hallo teman teman kali ini semetamusik akan memberikan tips mengenai cara memilih gitar yang tepat supaya tidak salah dalam memilih gitar.gitar memang salah satu alat musik yang paling banyak disukai di berbagai kalangan.namun bagaimana jika banyaknya jenis gitar seringkali membuat kita bingung untuk memilihnya,tentu ada perbandingan supaya lebih mudah dalam mengambil keputusan memilih sebuah gitar.semestamusik memberikan 5 tips agar memudahkan kalian dalam memilih sebuah gitar.

Gitar ada 2 jenis yaitu nylon strings dan steel strings.keduanya memiliki kelebihan dan kelemahan masing masing.


Nah jika sudah mengerti jenis2 gitar ada 5 faktor Patokan dalam membeli sebuah gitar,yaitu:

1.UKURAN JARI TANGAN

Ukuran jari merupakan hal penting dalam pertimbangan memilih sebuah gitar,pasalnya ada orang yang memiliki jari tangan yang kecil dan juga jari tangan yang besar,untuk itu ada baiknya kita pertimbangkan untuk ini supaya tidak salah dalam memilih sebuah gitar hendaknya kita lihat bentuk jari tangan kita

JARI TANGAN BESAR

Jika mempunyai jari tangan yang besar hendaknya pilihlah gitar yang bersenar nylon sebab gitar klasik dengan senar nylon berfreetboard lebar,jadi jari tidak menyentuh senar lain pada saat menekan senar dalam membuat chord.

JARI TANGAN KECIL

Nah jika jari tangan kalian kecil kami sarankan belilah gitar akustik yang senarnya steel atau baja.dengan demikian maka dalam membuat chord jari tidak menjangkau terlalu jauh antar freet nya.disamping itu posisi dalam bermain gitar juga akan lebih nyaman.

2.BUDGET

Untuk budget ada beberapa type gitar ,ini juga menyangkut kebutuhan dan selera sebenarnya.jika kalian menginginkan gitaar yang biasa saja dengan keuangan yang kalian mampu beli ,maka belilah dengan budget yang kalian miliki.jika punya budget pas pasan pilih gitar yang sepadan yakni gitar yang dibawah 1jt atau gitar custom maupun replika dan jangan memaksakan .kecuali kalian mau menunggu lebih lama lagi dengan menabung untuk membeli gitar original.
Jika memiliki budget menengah keatas belilah gitar yang original,jangan gitar replika karena sayang uang kalian jika membeli gitar dengan mahal mahal malah nanti tidak original.

3.KEBUTUHAN

A.Concert
Untuk yang suka pentas atau manggung di acara acara baik kecil maupun acara besar maka disarankan membeli gitar yang ada Equalizernya dan diutamakan yang ori ya gan,biar suara nya enak didengar audience.untuk kebutuhan ini tergolong tingkat menengah keatas dengan disarankan minimal harga gitar 3 jutaan.
B.Rumahan
Kalo Cuma buat rumahan mah gitar biasa juga bisa yang harga 500 rb atau 1 jutaan cukup buat santai atau kumpul sama keluarga ya,karena jika kalo untuk rumahan ga perlu mahal mahal ,gitar custom atau replika pun sudah cukup kok.
C.Latihan biasa
Untuk pemula yang baru latian main gitar ,belilah gitar yang asal bunyi dulu ya ,dalam arti jangan langsung beli yang mahal mahal .karena buat apa gitar mahal mahal toh intinya sama untuk latihan dan menghafal kunci kunci gitar.nanti kalau sudah pandai boleh upgrade ke gitar yang lebih mahal lagi.

4.BERAT GITAR

Berat gitar juga dipertimbangkan dalam artikel kali ini.untuk yang buat rumahan jangan beli gitar yang terlalu berat karena akan sulit untuk dibawa kemana mana ,lain cerita yang buat konser atau manggung,ini yang berat direkomendasikan karena akan menghasilkan suara yang kuat dan tidak pecah .sehingga dalam bermain gitar di panggung akan menjadi lebih indah.

5.SELERA

Memang selera orang beda beda nah ada 3 jenis gitar yaitu
ORI,CUSTOM, dan REPLIKA
Apakah gitar “ORI,CUSTOM, dan REPLIKA”…?

Baca artikel berikut ini : PERBEDAAN GITAR ORI ,CUSTOM,DANREPLIKA

Tergantung masing masing gan mau pilih yang mana ,dengan 4 pertimbangan di atas pasti agan akan menemukan selera agan .
Nah itulah beberapa tips mengenai Cara Memilih Gitar sesuai kebutuhan,jika artikel ini bermanfaat silahkan share ke teman teman kalian ya,jritik dan saran dari kalian kami tunggu .semoga bermanfaat ya,jangan lupa share ke teman kalian terimakasih sudah mampir,dan tunggu postingan kami selanjutnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel